Sunday, October 21, 2007

Touch My Heart

"Maaf, mas ian ini golongan darahnya apa ya ??"

Itu salah satu pertanyaan yang diajukan ketika wawancara di sebuah perusahaan asing dari Jepang. Awalnya bingung juga sih, baru kali ini ngelamar kerjaan terus ditanyain golongan darah. Kenapa ya perusahaan Jepang tersebut sangat concern terhadap golongan darah para karyawannya.

Saya masih bertanya - tanya sepulang dari sana. Apakah karakter seseorang dengan golongan darah ada hubungannya ? Terus kenapa di perusahaan tersebut kebanyakan karyawannya bergolongan darah A ? Kenapa orang yang bergolongan darah AB seperti memiliki dua kepribadian ? Kenapa ada orang tua yang selalu bertentangan dengan anaknya ?

Wah bingung, akhirnya googling mengenai golongan darah ini serta kaitannya dengan kepribadian seseorang. Banyak sih teore tentang hal itu, sampai akhirnya saya menemukan sebuah buku di penerbit Andi (www.andipublisher.com) mengenai golongan darah ini. Ya, judulnya "Touch My Heart"


Selama ini saya mengira karakter dan tempramen tidak ada hubungannya dengan golongan darah. Ternyata salah!!! karena di buku tersebut secara gamblang mengungkapkannya, sehingga seolah - olah mata kita menjadi terbuka lebar dan seketika memahami kenapa seseorang mengambil suatu keputusan.

Sebenernya buku ini di Jepang sono sudah menjadi best seller sejak tahun 1982 lalu (saya aja mungkin yang ketinggalan jaman) hehehehe .... Sayangnya sang penulis buku, Toshitaka NOMI sudah meninggal pada bulan september tahun lalu (2006), tetapi ternyata banyak buku hasil tulisannya menjadi warisan yang tidak ternilai harganya. Terutama mengenai golongan darah ini.

No comments: